Inilah 5 Instrumen Yang Dapat Mempertahankan Nilai Keuanganmu
Doc.Image Padupedia
Inilah 5 Instrumen Yang Dapat Mempertahankan Nilai Keuanganmu
Sejak kecil kita telah diajarkan untuk berhemat, dengan menabung kita dapat menyisihkan sebagian uang untuk disimpan.
Hemat pangkal kaya, begitulah istilah yang sudah membuana di telinga orang Indonesia.
Dahulu orang menyimpan uang di bawah kasur dan pada celengan kecil.
Mengikuti trend zaman, menabung bisa di tempatkan pada lembaga keuangan baik itu koperasi dan perbankan.
Sebenarnya masih banyak selain metode penyimpanan pada celengan dan lembaga keuangan, ada beberapa instrumen penyimpanan selain tabungan konvensional. Di samping itu, pada beberapa instrumen keuangan juga dapat menjaga nilai asset simpanan sekaligus berinvestasi.
Berikut ini 5 instrumen keuangan untuk menjaga asset keuangan mu
1. Reksadana
Doc.Image Padupedia
Menurut Wikipedia, Reksadana adalah wadah dan pola pengelolaan dana/modal bagi sekumpulan investor untuk berinvestasi dalam instrumen-instrumen investasi yang tersedia di pasar modal dengan cara membeli unit penyertaan reksadana. Dana ini kemudian dikelola oleh Manajer Investasi (MI) untuk diinvestasikan ke dalam portofolio investasi, seperti saham, obligasi, pasar uang ataupun efek/sekuriti lainnya.Reksadana merupakan salah satu produk instrumen investasi yang banyak digunakan orang untuk menyimpan uang mereka. Selain itu, reksadana juga memberikan income lebih besar daripada menyimpan uang di tabungan biasa.
2. Sertifikat Tanah
Doc.Image Padupedia
Sejak dahulu kebiasaan orang-orang tua, sesepuh, kakek dan nenek moyang kita senantiasa menjaga asset kekayaannya pada sebidang tanah. Bahkan tanah yang mereka miliki begitu luasnya.Nilai jual bidang tanah pada setiap daerah berbeda-beda, semakin strategis akses lokasi maka semakin mahal pula harga per-meter nya.
Instrumen ini sangat cocok untuk kalian yang menyimpan uang jangka panjang sekaligus berinvestasi.
3. Emas
Doc.Image Padupedia
Selain tanah, para orang tua dan nenek moyang kita dahulu gemar menyimpan uang dalam bentuk Emas.Emas memiliki nilai yang tetap. Di samping itu, harga emas dari tahun ke tahun yang cenderung naik.
Di tahun 2017 saja harga emas berada di kisaran harga Rp. 500rb an dan di tahun 2020 harga emas sudah menyentuh level 900rb an per-gram nya.
Dalam Islam, emas memang sudah dijamin nilainya dan kebal terhadap gerusan inflasi.
4. Properti
Doc.Image Padupedia
Selain sebagai hunian dan bangunan, Properti menjadi salah satu alternatif dalam berinvestasi. Banyak orang berinvestasi di bidang properti.Namun kita harus mempersiapkan budget besar jika ingin berbisnis dan investasi dalam bidang properti.
5. Saham
Doc.Image Padupedia
Selain beberapa contoh instrumen keuangan di atas, berikut ini adalah contoh instrumen keuangan yang dapat di gunakan untuk menyimpan asset sekaligus berinvestasi.Dikutip dari Wikipedia, Saham dapat didefinisikan sebagai tanda penyertaan modal seseorang atau pihak (badan usaha) dalam suatu perusahaan atau perseroan terbatas. Dengan menyertakan modal tersebut, maka pihak tersebut memiliki klaim atas pendapatan perusahaan, klaim atas asset perusahaan, dan berhak hadir dalam Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS)[4].
Untuk membeli lembar saham, kita dapat membayarnya mulai 100 ribuan per-lembarnya. Saat ini pemerintah sedang menggalakkan gerakkan 'Yuk Nabung Saham' yang di sayembarakan sejak beberapa tahun ke belakang.
Akan tetapi, nilai saham tidak selalu stabil bergantung pada gejolak pasar dunia. Kita harus jeli, diperlukan ilmu serta fundamental untuk dapat terjun ke dunia saham
Share ! jika Artikel ini bermanfaat,
Salam Millenial, Padupedia.
Posting Komentar untuk "Inilah 5 Instrumen Yang Dapat Mempertahankan Nilai Keuanganmu"